Keren Abis, Mazda New Vibrant Menawarkan Konsep The Art of Driving dan The Art of Living, Mari Kita Kulik

- Sabtu, 4 Februari 2023 | 08:15 WIB
Keren Abis, Mazda New Vibrant Menawarkan Konsep The Art of Driving dan The Art of Living, Mari Kita Kulik (Sumber foto: Mazda co.id)
Keren Abis, Mazda New Vibrant Menawarkan Konsep The Art of Driving dan The Art of Living, Mari Kita Kulik (Sumber foto: Mazda co.id)

Tray pada konsol tengah dilengkapi dengan Qi wireless charger yang memungkinkan pengisian daya pada smartphone dan gadget yang kompatibel secara nirkabel saat mesin kendaraan dinyalakan.

Kaca spion tengah memiliki fitur auto-dimming sehingga dapat meredupkan cahaya menyilaukan dari belakang secara otomatis saat berkendara di malam hari.

Pengaturan tempat duduk pengemudi dapat dilakukan secara elektris 8 arah, sehingga memungkinkan untuk setiap pengemudi mendapatkan posisi mengemudi ideal saat berkendara.

Fitur teknologi yang memproyeksikan informasi penting secara langsung pada pandangan pengemudi di kaca depan.

Informasi ini termasuk peringatan dari sistem i-Activsense yang membantu dalam pengendaraan.

3. Performa

G-Vectoring Control Plus (GVC Plus) adalah rekayasa human-centric Mazda yang membuat pergerakan kendaraan lebih responsif, lebih memberi percaya diri dan tetap lebih nyaman.

Saat Anda memasuki tikungan, GVC Plus untuk sementara menurunkan torsi mesin untuk mentransfer berat ke roda depan dan meningkatkan cengkeraman.

Kemudian saat Anda keluar dari tikungan, torsi mesin dikembalikan untuk menggeser berat ke belakang untuk stabilitas yang lebih besar.

Gaya rem sedikit diterapkan ke roda depan bagian luar saat Anda dengan cepat, mengembalikan roda kemudi ke posisi tengah untuk keluar dari tikungan membantu memulihkan arah lurus kendaraan.

Pengaktifan yang halus dan kontrol yang bekerja di belakang layar sangat mengurangi kebutuhan untuk koreksi kemudi.

Menghaluskan efek G-force untuk mengurangi pergerakan tubuh, dan menurunkan tekanan dan kelelahan pada perjalanan panjang.

Dan masih banyak lagi dari performa yang ditawarkan dari Mazda CX-5 serta menjadi unggulannya.

Cruising And Traffic Support (Cts) juga menjadi salah satu andalan mobil ini dari sisi keamanan untuk pengendaranya.

CTS adalah sistem yang terdiri dari fungsi kontrol akselerasi, dan fungsi steering assist untuk mengurangi kelelahan pengemudi saat berkendara di jalan bebas hambatan atau jalan raya.

Halaman:

Editor: Mohammad B

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X